Lowongan Kerja STKIP Muhammadiyah Kotabumi Lampung

Lowongan Kerja STKIP Muhammadiyah Kotabumi Lampung adalah sebuah sekolah tinggi dan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan yang berada di Jalan Hasan Kepala Ratu nomor 1052, KM 3 Sindangsari Kecamatan Kotabumi 34517, Lampung. Perguruan tinggi ini berada di bawah naungan persyarikatan Muhammadiyah (secara keseluruhan terdapat lebih dari 155 Perguruan Tinggi Muhammadiyah).

Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Kotabumi Lampung selanjutnya disingkat STKIPM Kotabumi Lampung secara resmi berdiri pada tanggal 9 Maret 1975 sebagaimana tertuang dalam SK Mapendapwil Muhammadiyah Provinsi Lampung Nomor E.2/187/1975 dan dikukuhkan dengan Surat Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang tertuang dalam Piagam Pendirian Perguruan Tinggi Nomor 023/III.I.P.75 /1979 tanggal 19 September 1979, waktu itu namanya STIP (Sekolah Tinggi Ilmu Pendidikan) Muhammadiyah. Izin operasional STIP Muhammadiyah Kotabumi-Lampung Nomor 07/S/1982, tanggal 21 April 1982, diperoleh setelah diadakan evaluasi oleh Kopertis Wilayah II 19—20 Februari 1982. (Baca juga loker sebelumnya: Lowongan Kerja (Loker) AKBID Muhammadiyah Banda Aceh)

Perubahan nama STIP menjadi STKIP Muhammadiyah Kotabumi Lampung dan peningkatan status terdaftar sesuai dengan SK Mendikbud RI Nomor 077/O/1985 untuk Jurusan Ilmu Pendidikan Program Studi Pendidikan Luar Sekolah, Jenjang Pendidikan Strata Satu. Pada tahun 1990 dibuka jurusan baru yaitu Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Strata Satu dan Pendidikan Bahasa Inggris Jenjang Diploma Tiga berdasarkan Surat Keputusan Dirjen Dikti Nomor 0340/1990, tanggal 4 Mei 1990 dengan status Terdaftar.
Logo STKIP Muhammadiyah Kotabumi Lampung
Loker STKIP Muhammadiyah Kotabumi Lampung Terbaru 2016 saat ini kembali membuka  untuk beberapa posisi dengan kualifikasi sebagai berikut:


Dosen STKIP Muhammadiyah Kotabumi Lampung

Kualifikasi Umum:
  • Pendidikan minimal S2 (Linear)
  • Tidak terikat dengan instansi lain
  • Siap bekerja penuh waktu
  • Berani mengambil inisiatif dan kreatif.
  • Mampu bekerja sama dengan baik dalam tim.
  • Usia maksimal 35 tahun

Kualifikasi Khusus:
  • Pendidikan minimal S-2 PGSD, Pendidikan Matematika, Pendidikan IPA, Pendidikan IPS, atau Pendidikan PKn linear dengan S-1 (Program Studi PGSD)
  • Pendidikan minimal S-2 Pendidikan Olahraga linear dengan S-1 (Program Studi PJKR)
  • Pendidikan minimal S-2 PAUD, Psikologi, atau Bimbingan Konseling linear dengan S-1 untuk (Program Studi PGTK)

Berkas Lamaran:
  • Surat lamaran dibubuhi tanda tangan di atas materai Rp. 6000
  • Riwayat hidup (Curriculum Vitae)
  • Fotokopi ijazah dan transkrip nilai S-1 dan S-2 (dilegalisasi) masing-masing sebanyak 2 lembar.
  • Pas foto ukuran 4×6 cm dan 3x4cm (berwarna) masing-masing sebanyak 2 lembar.
  • Fotokopi KTP sebanyak 2 lembar.
  • Fotokopi akta kelahiran sebanyak 2 lembar.
  • Surat pernyataan bermaterai tidak terikat dengan instansi lain.

Cara Melamar:
Segera kirimkan berkas lamaran anda (CV, Lamaran Lengkap) pada email berikut:

STKIP MUHAMMADIYAH KOTABUMI LAMPUNG
Jl. Hasan Kepala Ratu No. 1052 Sindangsari Kotabumi
Lampung Utara 34517 Kotak Pos 156
Email : humas@stkipmktb.ac.id
Batas Lamaran : 08 Februari 2016